Bahan dan Bumbu :
- 200 gram tempe, potong korek
- 1-2 buah cabe hijau, potong2
- 1 buah tomat, potong2
- 150 ml santan kental
- 500 ml santan encer dari ½ butir kelapa
- 1 cm lengkuas, geprek
- 2 lembar daun salam
- garam dan gula merah secukupnya
- 3 sdm minyak untuk menumis
Haluskan :
- 5 buah cabe merah
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- ½ sdt kencur cincang
- ½ sdt terasi
CARA MEMBUAT SAMBAL GORENG TEMPE :
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas dan daun salam hingga harum. Masukkan bahan lainnya kecuali santan kental dan cabe hijau.
- Kecilkan api, masak sambil diaduk hingga kuah berkurang. Masukkan santan kental dan cabe hijau lalu masak hingga matang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar